Friday, March 5, 2010

Tips Menurunkan Panas Tubuh

Posted by Ly at 3/05/2010 02:17:00 PM
Tips lagi tips lagi..hihihihi, jangan bosen yah..

Saat anak demam tinggi, orangtua pasti ingin melakukan apa saja agar demamnya turun. Apalagi kalau anaknya ada riwayat kejang karena panas tubuh.

Beberapa hari ini kami bertiga, termasuk Bibuba, terserang flu. Kalau kami ber2 saja sih insya Allah bisa tahan. Yang nggak tahan itu ngelihat Bibuba demam. Waktu demamnya masih belum terlalu tinggi, empunya tubuh masih lari2 keliling rumah. Tapi begitu panasnya tinggi, si kecil aktif itu tiba2 layu, duduk lesu dengan mata setengah terbuka (pusing kaliyah).

Yang terpenting saat anak demam adalah menurunkan panas tubuh!, apalagi kalau anaknya pernah kejang saat panas..Apa saja sih yang bisa dilakukan?
  1. Dinginkan dahi. Kalau anak masih jalan2 (belum tidur), bisa pakai plester pendingin tubuh.
  2. Dinginkan bawah ketiak. Bukan pas di ketiaknya, tapi bagian tubuh di bawah ketiak.
  3. Dinginkan kedua selangkangan. => 3 bagian tubuh ini dipercaya cukup efektif menurunkan suhu tubuh, kalau didinginkan
  4. Dinginkan belakang leher (tambahan dari Papipu)
  5. Gunakan bantal es yang dilapisi handuk, kalau anak sedang tidur. Cukup efektif menurunkan panas lho..
Tips ini berdasarkan pengalaman kami saja, bukan survey dengan data2.
Semoga anak anda lekas sembuh..^^

Picture from here

1 Comments:

Ly on Monday, March 8, 2010 at 9:48:00 PM GMT+9 said...

Pipicchi => maaph, kayaknya komen lo keapus say..iya, emang flu gak enak buat anak2..kita ortu juga kasian ngeliatnya..V_V

 

Stasiun Kenangan Copyright © 2009 Baby Shop is Designed by Ipietoon Sponsored by Emocutez